fbpx

Category | eSports
PUBG

Tencent Games berkolaborasi dengan Torabika Cappuccino untuk menggelar turnamen PUBG Mobile Campus Championship 2018. Acara ini nantinya akan diorganisir oleh MET. Tiga jenis turnamen yang akan berlangsung antara lain adalah kompetisi PUBG Mobile, lomba komentator terbaik, serta desain trofi terbaik. Total hadiah yang disediakan untuk keseluruhan turnamen mencapai 300 juta Rupiah.

“Dunia esports itu lebih dari kompetisi antar pemain profesional. Seperti bidang karir lainnya, esports yang merupakan bagian dari industri kreatif juga memerlukan soft skills. Kemampuan ini dapat diasah, digemari, dengan penetrasi yang mudah melalui berbagai keterampilan dan juga mengenalkan kepada mahasiswa mengenai cara menjadi pemain profesional, esports manager, coach, analyst, broadcaster, brand ambassador, hingga esports event management yang dapat ditekuni oleh mahasiswa lebih dalam,” tutur Gaga Li, Country Manager Tencent Games Indonesia.

Acara ini sendiri diadakan oleh Tencent Games Indonesia untuk mengasah kemampuan kreatif mahasiswa Indonesia. Serta diharapkan dapat menjadi fasilitas untuk berkompetisi secara positif serta mengembangkan skill gaming. 

Tournament & Registration

Turnamen PUBG Mobile ini akan dibagi menjadi online dan offline qualifier, serta on-site qualifier. Total 64 grup akan bertanding dalam liga yang berlangsung selama 5 minggu, dan top 16 akan melaju ke babak final. Untuk online qualifier, registrasi dilakukan via website dan jumlah maksimum partisipan adalah 160 tim/qualifier. Untuk offline qualifier akan diadakan di 40 kampus dengan maksimal 25 tim/qualifier. Registrasi untuk online dan offline qualifier bisa dilakukan melalui Link Official PMCC.

Untuk kompetisi online komentator tingkat universitas, kalian dapat mengunggah video saat mengomentari permainan di sosial media dan gunakan hastag #PUBGMOBILECC #1Squad1Goal, kemudian submit videonya via website.

Pemenang akan diumumkan melalui situs dan membawa pulang hadiah sebesar 2 juta Rupiah. Sedangkan kompetisi desain tropi terbaik, hasil karya dapat diunggah ke media sosial kamu dengan sertakan hastag #PUBGMOBILECC #1Squad1Goal. Pemenang akan ditentukan dari LIKE dan COMMENT terbanyak, serta hadiah sebesar 3,5 juta Rupiah. 

Gimana guys tertarik buat ikutan? Oh ya jangan lupa read artikel kita sebelumnya juga ya !!

Spread the love
Tournament

Review MLBB Tournament Eternal eSports x Moxy

Hari ini kita akan mengulas mengenai turney Mobile Legends : Bang-Bang (MLBB) yang…


MegaKiss

MegaKiss : Team eSports Founder Cherrybelle

Apa kalian masih ingat dengan salah satu Girlband Indonesia, Cherrybelle? Sejak berkembangnya…

Leave a Reply